![]() |
Candi Arjuna Hitam Putih |
Walaupun dunia fotografi sudah masuk di zaman digital, tetapi foto hitam putih masih banyak diminati oleh penggemar fotografi yang suka dengan obyek human interest maupun street atau building photograph. Foto hitam putih pada obyek tersebut lebih dramatis dan berkarakter. Selain itu, foto wedding juga sering dibuat hitam putih, berikut pemaparan singkat foto hitam putih,,,
Mode Berwarna
Pada mode warna, akan menghasilkan warna yang lebih lebar. Dalam mode warna sensor kamera mengambil data Red, Green, dan Blue (RGB). Hasil foto berwarna yang diolah menggunakan photo editor akan menjadi lebih bagus kualitasnya.
Menggunakan ISO Rendah
Saat memotret untuk foto hitam putih, sebaiknya menggunakan ISO dengan angka yang sekecil mungkin. Foto hitam putih yang diproses dari foto berwarna melalui software photo editor, efek noisenya cenderung terlihat dibandingkan dengan foto berwarna.
Pengaruh Intensitas Cahaya
Intensitas Cahaya akan sangat mempengaruhi hasil foto hitam putih. Pada intensitasnya, cahaya yang lembut, akan menghasilkan foto dengan kontras yang rendah dan terkesan tenang/damai. Cocok untuk foto prewedding. Sedangkan intensitas cahaya kuat akan menghasilkan foto dengan kontras yang cukup tinggi dan terkesan keras. Cocok untuk foto human interest.
Tekstur, Garis, dan Bentuk
Saat membuat foto hitam putih, usahakan pengaruh tekstur, garis, dan bentuk juga ditonjolkan. Tujuanya agar foto hitam putih yang anda hasilkan tetap menarik dan tidak kalah dengan foto berwarna.
![]() |
Potret Hitam Putih |
No comments :
Post a Comment